Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Bupati Madina Bantu Pemulangan Jenazah Warga Desa Kumpulan Setia Meninggal di Malaysia


					Bupati Madina Bantu Pemulangan Jenazah Warga Desa Kumpulan Setia Meninggal di Malaysia Perbesar

Madinapos.com – Hutabargot.

Camat Kecamatan Hutabargot Miswar H. Nasution mengatakan salah seorang warga Desa Kumpulan Setia Kabupaten Mandailing Natal bernama Hotma Tua Lubis yang sedang berada di Malaysia meninggal dunia di salah satu rumah sakit negeri jiran tersebut, atas permohonan keluarga agar jenazah dapat dikembalikan ke kampung halamannya dan tiba Sabtu (29/4/23) pagi.

Kita, lanjutnya mendapat kabar ini semula dari pihak KBRI Kuala Lumpur, Malaysia meneruskan pemberitahuan sebuah Rumah Sakit disana yang mengabarkan almarhum ini sakit dan kritis, namun akhirnya kita mendapat kabar meninggal dunia.

“Almarhum sempat dirawat namun meninggal dunia, dan keluarga minta kita ( red. Pemerintah Kecamatan dan Desa) untuk turut membantu pemulangan jenazah almarhum, beliau warga kita disini dengan kondisi ekonomi terbatas, sehingga itu yang mendorong kita bergotong royong akan memulangkannya”, ungkapnya

“Tentunya kita harus berkoordinasi dengan bapak Bupati terlebih dahulu, dan dengan arahan dukungan beliau juga segi pendanaan akhirnya jenazah berhasil tiba di desa untuk dimakamkan oleh keluarga”, tambahnya.

Ia juga menjelaskan pemulangan jenazah almarhum sendiri merupakan keinginan keluarga,” jadi setelah melaporkan kondisi ini, kami terus menelusuri prosesnya dari Malaysia hingga penyediaan ambulansnya, alhamdulilah tiba tadi pagi dengan baik dan setelah itu proses pemakaman oleh keluarga kita dikampung ini”, tambahnya.

“Tentunya kami mewakili keluarga menyampaikan terimakasih kepada Bapak Bupati Madina, KBRI di Kuala Lumpur dan semua pihak yang telah membantu pemulangan jenazah almarhum hingga selesainya fardu kipayahnya”, tutupnya. (Suaib / Hamzah)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 97 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Kodim 0212/Ts aterima sosialisasi Operasi Gaktib Waspada Subdenpom 1/2-3 Padangsidimpuan

7 Februari 2025 - 21:05

Kepala Kejari Madina Kunker ke Cabjari Madina di Natal

6 Februari 2025 - 17:18

Komitmen Kapolres Madina Periksa Pemilik Lahan Tambang Emas Ilegal Belum Terbukti

6 Februari 2025 - 14:49

Pemdes Pasar Singkuang I Buka Lahan Pertanian Untuk Mendukung Program Presiden

6 Februari 2025 - 09:39

Atika Sidak di Beberapa Instansi Layanan Publik di Madina

5 Februari 2025 - 12:13

PT.RMM Bantu Logistik Pencarian Atas Hilangnya Nenek Pencari Lokan di Natal

4 Februari 2025 - 23:10

Trending di Berita Daerah