Madinapos.com – Batang Natal.
Komisioner PPK Kecamatan Batang Natal Kabupaten Mandailing Natal melaksanakan Tahapan Test Wawancara 259 orang Calon Anggota PPS Pemilu Serentak 2024 di Aula Kecamatan Rabu (18/1) pagi.
Berdasarkan informasi yang disampaikan kepada media ini, test wawancara ini untuk memutuskan 93 orang yang akan menempati 31 desa atau 3 orang aetiap desa di Kecamatan Batang Natal.
Parlin Nasution, PPK Batang Natal mengatakan bahwa bagi peserta yang pada akhirnya lolos maka bekerjalah dengan baik, independen dan bertanggungjawab untuk mensukseskan Pemilu 2024 ini.
“Bagi yang belum lulus kami harapkan jangan berkecil hati”, tutupnya.
Pelaksanaan Test Wawancara ini juga disaksikan selain dihadiri seluruh Anggota PPK, juga Ketua Panwaslucam Batang Natal. (Taupik)