Menu

Mode Gelap

Peristiwa

Pencarian H7, Tim SAR Telusuri Hutan TNBG Madina, Titik Putusan Tembus Desa Roburan Dolok


					Pencarian H7, Tim SAR Telusuri Hutan TNBG Madina, Titik Putusan Tembus Desa Roburan Dolok Perbesar

Madinapos.com – Panyabungan Selatan.

Pencarian satu warga yang hilang di Kawasan Hutan Taman Nasional Batang Gadis (TNBG) Kabupaten Mandailing Natal Sekitarnya di H-7, Tim SAR Gabungan menyasar kawasan Tower Putusan menuruni pegunungan menuju Desa Roburan Dolok, Minggu (15/1) pagi.

M. Rizal Rangkuti, Komandan Tim SAR atau BASARNAS Kabupaten Mandailing Natal mengatakan hari ini tim gabungan yang berangkat terdiri dari 5 Basarnas, Babinsa Koramil 13 Panyabungan, 10 Konpi Senapan B, Kapolsek Panyabungan Selatan, Lurah Tanobato, 3 masyarakat dan 5 Anggota TNBG.

“Hari ini kita akan menyusuri kawasan hutan di sekitar putusan Titik Tower, menuruni pegunungan menuju Desa Roburan Dolok”, ungkapnya.

Ia juga meminta doa masyarakat agar di pencarian H7 ini membuahkan hasil,” kita akan berupaya maksimal, dengan melewati beberapa rute menyisir kawasan hutan yang diperkirakan dilintasi warga kita tersebut, kami minta doa agar segera ditemukan”, tutupnya.

Sementara itu Tenaga Ahli Bupati Ir. Ali Mutiara Rangkuti mengatakan pencarian hari ini memasuki hari ke 7 dan sesuai SOP Tim SAR menjadi hari terakhir.

“Semoga hari ini Tim SAR Gabungan dengan masyarakat menemukan warga kita yang hilang tersebut, kita mengajak semua masyarakat mendoakannya”, sebutnya.

Menjawab pertanyaan media ini kemungkinan perpanjangan waktu pencarian,” oh iya, kita sore hari ini akan menggelar rapat rencananya di Aula Kantor Camat Panyabungan Selatan, berbagai kemungkinanya masih harus dikaji, nanti hasilnya akan kita sampaikan”, sebutnya. (Am)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 367 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Karyawan Alami Kecelakaan Kerja, Kapolsek Barteng Bersama Anggota Melakukan Cek Lokasi TKP

4 Maret 2025 - 18:58

Menggegerkan, Mayat Pria Gantung Diri di Rumah Kontrakan Ditemukan Di Desa Bulu Sonik

1 Maret 2025 - 14:54

Diduga Gegara Penggerebekan Narkoba, Warga Nyaris Tewas Dibacok Seorang Pemuda di Sihepeng

21 Februari 2025 - 15:42

Oknum Guru Berbuat Asusila di SDN 288 Berpotensi di Nonaktifkan dari Tugasnya

20 Februari 2025 - 10:00

Kasek SDN 288 Simpang Bajole Digerebek Warga Diduga Berbuat Mesum Dengan Guru Honorer

19 Februari 2025 - 22:31

Polsek MBG Tangkap Pencuri dan Penadah Onderdil Excavator, Sahabat Diburu

19 Februari 2025 - 07:48

Trending di Peristiwa