Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Camat Natal Irup HUT PGRI Ke 77, Kumpulkan Donasi Perobatan Barra, Bayi Guru Honorer SD 5 Natal


					Camat Natal Irup HUT PGRI Ke 77, Kumpulkan Donasi Perobatan Barra, Bayi Guru Honorer SD 5 Natal Perbesar

Madinapos.com – Natal

Camat Natal M. Ridho Fahlevi Lubis, AP. M.Si bertindak sebagai Inspektur Upacara Hari Ulang Tahun Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke 77 Tahun 2022 yang diselenggarakan oleh Korwil Dinas Pendidikan XVI Kecamatan Natal bertempat di Lapangan Merdeka Natal, Jum’at (25/11)

Turut hadir pada pekaksanaan upacara Danramil 17 Natal, Kapolsek Natal, Kacabjari Madina di Natal, Ka Rutan Kelas IIb Natal, Ka. KUA Natal, Ketua MUI Natal, Danpos TNI AL Natal, Korwil Dinas Pendidikan XVI Kecamatan Natal Irawardi, S.Pd, Para Kepala Sekolah Se-Kecamatan Natal, Kepala Desa dan Lurah Se-Kecamatan Natal, Para guru yang telah purna tugas serta Dewan Guru yang mengajar di Natal turut hadir sebagai peserta upacara

Bertindak sebagai protokol pada pelaksanaan upacara Syarifuddin, S.Pd. MM, Pemimpin Upacara Syahridan, Pembawa Bendera 3 Orang Mantan Anggota Paskibra Natal HUTRI Ke77, Pembaca Do’a Ketua MUI Kecamatan Natal Ustad Abdul Bashor, S.Pdi, Pembaca Pembukaan UDD 1945 Zulfrinsyah S.Ag, Pembawa Naskah Teks Pancasila Nur Alamsyah

Dalam amanatnya Camat Natal membacakan pidato Menteri Pendidikan dan Kubadayaan Republik Indonesia Nadiem Makarim. Inti dari isi amanat tersebut mengajak para guru untuk terus mengabdikan diri guna berinovasi dalam mewujudkan kurikulum merdeka belajar.

Upacara berlangsung dan diakhiri dengan penyerahan cendera mata kepada para guru yang sudah purnah tugas atau pensiun. Kemudian dilanjutkan pengumpulan donasi untuk Barra Meru Harahap seorang bayi yang menderita Pendarahan Otak.

Ibu kandung barra merupakan seorang guru di SDN Desa Pasar 5 Natal, Donasi terkumpul sebesar Rp. 3.500.000 diserahkan oleh Camat kepada Korwil Dinas Pendidikan XVI Kecamatan Natal untuk disampaikan kepada yang bersangkutan. (MP-S)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 111 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Bawaslu Madina Gelar Sosialisasi Tahapan dan Proses Penanganan Pelanggaran Pilkada 2024

7 Oktober 2024 - 11:54

Disela Apel Pagi, Camat Siabu Galang Donasi Untuk Warga Lumban Dolok Penderita Leukimia

7 Oktober 2024 - 11:21

Dukung Saipullah Jadi Bupati, Pengajian Sahotom Siabu Gelar Zikir dan Doa Bersama

6 Oktober 2024 - 12:51

Program Kesehatan Gratis Bentuk Kemandirian Pemkab Madina

6 Oktober 2024 - 12:40

Petani Desa Hutaraja Berharap ONMA Bawa Perubahan dan Peningkatan Kesehjahteraan

6 Oktober 2024 - 12:34

Usai Salat Subuh Berjamaah, Cabup Saipullah Berbelanja di Pasar Pagi Gunung Tua

6 Oktober 2024 - 12:19

Trending di Berita Daerah