Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Musim Penghujan, Bupati Madina Minta Warganya di Daerah Rawan Banjir Agar Waspada


					Musim Penghujan, Bupati Madina Minta Warganya di Daerah Rawan Banjir Agar Waspada Perbesar

Madinapos.com-Panyabungan|

Warga yang ber mukim di daerah daerah aliran sungai dan perbukitan diharapkan ber hati hati di saat sekarang musim penghujan, mengingat sejumlah desa di Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara adalah daerah rawan banjir dan longsor. Hal ini dikatakan Bupati Mandailing Natal H.M.Jakfar Suheri Nasution pada Madinapos Rabu pagi 5/10 lewat telephon seluler.

” saya sudah perintahkan Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD untuk selalu siap ketika ada hal yang menimpa masyarakat, khusus nya banjir dan tanah longsor, karena jelas musim hujan seperti sekarang, banjir dan tanah longsor selalu menjadi langganan tahunan bagi sejumlah desa di Mandailing Natal” jelas Suheri.

Suheri merincikan, ada beberapa desa yang bisanya dilanda banjir ketika musim penghujan seperti di wilayah Kecamatan Siabu di Desa Tano tiris sekitar nya masih menjadi langganan banjir akibat luapan sungai. Kemudian wilayah Kecamatan Batang Natal, Lingga Bayu dan Kecamatan Natal juga beberapa desa masuk kategoti rawan banjir akibat luapan sungai batang natal dan sejumlah sungai lainnya.

Untuk wilayah Panyabungan Kota sendiri, jelas Bupati, ada Desa Manyabar sekitarnya yang juga menjadi langganan banjir karena sungai tidak mampu menampung debit air hujan sehingga meluber ke pemumiman warga.

Terkait longsor jelas Bupati, ter khusus bagi pengguna jalan yang menuju pantai barat Mandailing Natal, di wilayah Kecamatan Panyabungan Selatan dan Kecamatan Batang Natal,  harus extra hati hati karena banyak tebing di sepanjang jalan yang mudah longsor akibat struktur tanah perbulitan yang labil karena di guyur hujan. Meski demikian, jelas Bupati, pihak nya telah menyediakan alat berat untuk melakukan pembersihan material tanah longsoran ketika menimbun badan jalan, sehingga bagi pengguna jalan yang terjebak longsor tidak berlama lama mengalami kemacetan.

Diakhir penjelasannya  beliau berharap, warga nya berhati hati dan waspada, apabila ada peristiwa banjir atau longsor, dia meminta seluruh jajaran baik dari Kecamatan, BPBD dan Dinas Sosial untuk selalu sigap.( Red )

 

 

 

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 103 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Bupati Gus Irawan Targetkan Tapsel Swasembada Ikan

19 Mei 2025 - 09:16

Koperasi Merah Putih Desa Sopo Sorik dan Tobang Kecamatan Kotanopan Priode 2025 – 2030 Terbentuk

18 Mei 2025 - 21:26

Tingkatkan Ekonomi Masyarakat, Koperasi Merah Putih Desa Hutadangka dan Batahan Terbentuk

18 Mei 2025 - 21:00

BPD Sundutan Tigo Gelar Musdes Penetapan APBDES 2025 Sekaligus Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih

18 Mei 2025 - 15:21

Koperasi Merah Putih Desa Hutabaringin, Sayur Maincat dan Sibio-bio Kotanopan Terbentuk

18 Mei 2025 - 15:17

MAN 1 Madina Menuju Wilayah Bebas Dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani

17 Mei 2025 - 22:26

Trending di Berita Daerah