Menu

Mode Gelap

Desa Kita

Masyarakat Madina Mulai Mengeluh, Hingga Juni 2022 Banyak Desa Belum Cairkan BLT-DD


					Masyarakat Madina Mulai Mengeluh, Hingga Juni 2022 Banyak Desa Belum Cairkan BLT-DD Perbesar

Madinapos.com – Panyabungan.

Masyarakat dari beberapa desa di Kabupaten Mandailing Natal (Madina) mulai menyampaikan keluhan, karena hingga saat ini Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tahun Anggaran 2022 belum juga dapat mereka terima.

Seperti pengakuan Nurhalimah dan Elida Hafni bersama masyarakat penerima BLT-DD dari Desa Gunung Manon, mereka menunjukkan keheranannya mengapa hingga pertengahan tahun BLT belum juga mereka terima.

” Kenapa sampai saat ini belum cair, padahal kami sangat membutuhkannya demi belanja kebutuhan pokok kami sehari-hari”, ungkapnya, Senin (6/6) pagi.

Karena menurut kedua ibu rumah tangga ini dari tahun- tahun sebelumnya tidak pernah terjadi seperti ini,” paling lama awal bulan 5 sudah kami terima,” kata Nurhalimah mewakil masyarakat lainnya.

Ditempat terpisah, Sahrizal dan Mukhtar Rangkuty warga Desa Kampung Padang Kecamatan Panyabungan merasa sangat kecewa karena hingga sekarang BLT-DD belum juga mereka terima.

” Merutku ini sudah sangat luar biasa, karena hingga kini (Juni 2022) sudah pertengahan tahun belum juga cair,” ucap Sahrizal pada media ini.

Dari data yang dihimpun media ini, hingga tanggal (6/6/2022) masih banyak desa yang belum mencairkan BLT-DD pada masyarakat, seperti Desa Salambue, Kampung Padang, Gunung Manon, Parbangunan, dan masih banyak lagi.

Dari sumber berita yang pernah dimuat oleh media ini, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Parlin Lubis menandaskan alasan keterlambatan pencairan di desa khususnya BLT-DD terjadi dikarenakan keterlambatan Pengurusan Admistrasi di Tingkat Desa.

Untuk itu media ini akan menelusuri informasi ini kesetiap desa di Mandailing Natal. (Suaib)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 123 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Baru 2 Bulan Selesai, Rabat Beton Dana Desa Sihaborgoan Barumun Sudah Retak dan Hancur

10 November 2024 - 22:33

Dandim 0212 Tapsel Gelar Panen Raya di Desa Hutaraja Siabu

5 November 2024 - 13:14

Polsek MBG Gelar Sosialisasi Bahaya Narkoba di SMPN 2 Desa Ranto Panjang

4 November 2024 - 21:03

Kelompok Sumber Jaya Desa Singkuang l Taburkan bibit Ikan Nila dan Gurami

31 Oktober 2024 - 21:13

Lantik BPD 5 Desa, Camat MBG : Jadilah Mitra Yang Bagi Pemerintahan Desa

30 Oktober 2024 - 09:47

Tanggapi Unjuk Rasa Puluhan Warga Beberapa Hari Lalu, Ini Penjelasan Kades Pasar VI Natal

28 Oktober 2024 - 09:45

Trending di Berita Daerah