Madinapos.com – Natal.
Usai nonton pertandingan final Kompetisi Bola di Lapangan Kota Natal Kecamatan Natal, 1 unit kenderaan bak terbuka yang berisi masyarakat Desa Tabuyung yang hendak melintasi Desa Bintuas terhambat untuk pulang kedesanya karena entah dari mana sumber infonya, dikhabarkan sekelompok anak muda Desa Bintuas berkumpul di jembatan yang hendak dilintasi sehingga warga yang hendak melaluinya ketakutan.
Kejadian Selasa (29/3) malam tersebut terpaksa dilerai dengan melibatkan Camat Natal M. Ridho Pahlevi bersama Forkopimcam Plus Kecamatan Natal. Sehingga kesalahan informasi akan adanya saling serang dan ancaman saling baku pukul antar pemuda di kedua desa tersebut bisa dihindari dan warga yang hendak pulang dapat diantarkan dengan selamat.
Camat Natal M. Ridho Pahlevi mengatakan persoalan ini hanya karena salah informasi sehingga sempat membuat khawatir banyak pihak,” begitu ada informasi, kita langsung ke Desa Bintuas memantau situasinya, alhamdulillah hanya karena salah informasi saja”, ungkapnya.
Sementara salah seorang warga Desa Tabuyung yang dihubungi awak media ini Illu Sagara mengatakan ini diakui karena salah informasi namun sempat menimbulkan suasana panas,” memang sempat hampir mengkhawatirkan juga, namun alhamdulillah warga kita berhasil ditenangkan dan Camat Natal bersama Forkopimcam ternyata sudah turun tangan melerai dan meluruskannya”, paparnya
Ia juga menyampaikan terima kasih kepada Kapolres Mandailing Natal diwakili Kapolsek Natal, Danramil Natal, Camat Natal yang telah membantu persoalan ini,” Alhamdulillah warga Desa Tabuyung yang sempat terhambat melintas dari Natal nelewati Desa Bintuas, sudah sampai diantar Muspika Kecamatan Natal dan kondisi yang cukup kondusif”, tutupnya.(red)