Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Polres Padangsidimpuan Gelar Vaksinasi III Booster Bagi Anggota


					Polres Padangsidimpuan Gelar Vaksinasi III Booster Bagi Anggota Perbesar

Madinapos.com – Padangsidimpuan.

Polres Padangsidimpuan gelar Akselerasi Vaksinasi dosis III Booster yang diperuntukkan bagi Anggota Polri, bhayangkari dan Keluarga berlangsung di Aula Mapolres Padangsidimpuan, Jumat (14/1/2022).

“Untuk hari ini, jumlah personel Polri di Polres Padangsidimpuan yang sudah divaksinasi dosis III Booster yakni, 122 orang,” Kata Kapolres Padangsidimpuan, AKBP Juliani Prihartini, melalui Kasi Humas, AKP Maria Marpaung, SE, MM, kepada awak media.

AKP Maria marpaung menjelaskan dari jumlah personel Polres Padangsidimpuan yakni, 247 orang, sisa 125 orang lainnya yang belum divaksinasi dosis III Booster, tak hanya itu kata Maria, keluarga personel Polres Padangsidimpuan juga menerima vaksin dosis kedua dalam kesempatan ini.

“Adapun keluarga Polri yang divaksin dosis kedua hari ini yakni sebanyak 8 orang. Sehingga, total yang divaksin keseluruhan adalah 130 orang, baik personel Polri maupun keluarga,” jelasnya.

Tampak hadir dalam vaksinasi dosis III Booster itu di antaranya, Wakapolres AKBP Syahril M, Kabag Ren AKBP Huayan, Kabag Sumda Kompol ZP Matondang, Kasat Reskrim AKP Bambang Priyatno, SSos, Kasat Intelkam AKP P Gultom, Kapolsek Hutaimbaru AKP M Panggabean, serta personel Polres Padangsidimpuan lainnya. (*/Andy Hsb)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 89 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Hidup Sehat Dengan Senam Pagi Bersama di Desa Binaan Botung Kotanopan

9 Mei 2025 - 18:10

Koperasi Merah Putih Desa Singengu Julu Terbentuk, Berikut Pengurusnya

9 Mei 2025 - 16:57

Bunda PAUD Madina Serahkan Perlengkapan Bermain untuk PAUD Pelita Harapan Siswa

9 Mei 2025 - 16:32

Cek Kesiapan RSUD Panyabungan, Atika : Juni 2025 Siap Difungsikan

9 Mei 2025 - 16:11

Ketua TP PKK Tapsel Sambut Tim Supervisi Provsu, Dorong Penguatan Peran Keluarga

9 Mei 2025 - 15:58

Personel Polsek Linggabayu Panen Raya Jagung Bersama di Lahan PMKS Gruti Lestari Pratama

9 Mei 2025 - 15:52

Trending di Berita Daerah