Madinapos.com – Padang Lawas :
Enam siswa dan siswi Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Padanglawas Plus Keterampilan dan Riset meraih prestasi dalam Kompetisi Sains Madrasah(KSM) Tahun 2021 Tingkat Kabupaten
Keenam siswa yang meraih prestasi juara 1 Fisika Terintegrasi atas nama Hanif Luthfi Siregar dan juara 1 ekonomi terintegrasi Khalidahziah Niryana.
Sementara juara 2 untuk Biologi Terintegrasi atas nama Usni Mazidah dan Matematika Terintegrasi atas nama Nurul Wahida Harahap serta Geografi atas nama Pode Harahap.Terakhir juara 2 harapan Kimia atas nama Ardan Zahran.
Kepala MAN 1 Palas Plus Keterampilan dan Riset, Hj Mahyarni Junida Nasution.S.Pd.MA menyampaikan apresiasi kepada enam siswa dan siswa yang berhasil meraih prestasi juara Kompetisi Sains Madrasah(KSM) yang dilaksanakan secara online.
” Prestasi yang diraih menjadi peserta didik menjadi motivasi untuk terus memacu semangat belajar,” katanya Minggu (29/8/2021)
Mahyarni berpesan, peserta didiknya untuk lebih giat belajar menorehkan prestasi yang membuktikan kemampuan sebagai siswa berkualitas.
Mahyarni mengatakan, prestasi yang diraih siswa dan siswi ini telah mengharumkan nama Madrasah sekaligus menjadi pemicu bagi siswa lainnya untuk mengikuti jejak mereka dalam berlomba mengejar prestasi diajang kompetisi pendidikan.
Sebelumnya guru pembina para siswa dan siswi yang meraih prestasi juara KSM, Dian Pramana.S.Pd berharap kepada siswa dan siswi yang meraih prestasi juara jangan langsung berbangga diri tetapi harus terus belajar dengan giat untuk meraih prestasi ditingkat ajang nasional.
” Keberhasilan yang diperoleh ini menjadikan para siswa dan siswi untuk lebih giat menekuni pelajaran dengan baik sehingga terus mengukir prestasi yang menjadi kebanggaan madrasah,” pungkasnya.
Reporter : A Salam