Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Bupati dan Kapolres Palas Sambut Kunjungan Silaturahmi Kapolres Tapsel


					Bupati dan Kapolres Palas Sambut Kunjungan Silaturahmi Kapolres Tapsel Perbesar

Madinapos.com – Palas.

Bupati Padang Lawas H. Ali Sutan Harahap bersama dengan Kapolres AKBP. Jarot Yusviq Andito. SIK menyambut kunjungan Kapolres Tapanuli Selatan (Tapsel) AKBP Roman Smarhadana Elhaj.SH. SIK. MH yang mengunjungi Mako Polres Palas di Kecamatan Barumun di dampingi sejumlah PJU dan personel Polres Tapsel, Kamis (15/4) sore.

Kunjungan kerja ini juga dalam rangka mempererat hubungan silaturrahmi sekaligus untuk perencanaan pembangunan Kantor Polres Tapsel di Sipirok nantinya.

Bupati Ali Sutan Harahap mengatakan kunjungan kerja Kapolres Tapsel ke Kabupaten Padang Lawas untuk melihat secara langsung sarana dan prasarana Polres Padang Lawas, nantinya dapat menjadi perbandingan rencana pembangunan Polres Tapsel di wilayah Sipirok, “Selain kunjungan kerja, Kapolres Tapsel AKBP Roman Smarhadana Elhaj.SH.SIK .MH,juga melakukan silaturahmi dengan Forkopimda lainnya sekaligus membangun sinergitas di lingkungan jajaran kepolisian,” pungkas bupati yang akrab disapa Tongku Sutan Oloan (TSO) ini.

Sementara Kapolres Padang Lawas, AKBP Jarot Yusviq Andito.SIK  sebelumnya mengatakan melalui kunjungan Kapolres Tapsel ini mudah mudahan dapat meningkatkan silaturrahmi sesama anggota Polri di wilayah Tapanuli Bagian Selatan (Tabagsel) ini, sekaligus dapat bertatap muka dan berbincang bincang dalam berbagai hal terkait  program Kantibmas.

“Kehadiran beliau juga memberi motivasi bagi personel dalam meningkatkan kinerja dalam mengemban tugas pelayanan kepada masyarakat, semoga dengan adanya silaturrahmi ini kedepan dapat menjadikan daerah Tabagsel ini dapat menjadi daerah yang lebih aman dan kondusif masalah kamtibmas”, kata Kapolres. (A. Salam Siregar)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 49 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Pj Bupati Palas Serahkan LKPD Tahun 2023 Kepada BPK RI Perwakilan Sumut

28 Maret 2024 - 22:54

Keluarga Besar SUBDENPOM I/2-7 Madina Bagikan Takjil Berbuka Puasa Kepada Masyarakat

28 Maret 2024 - 21:58

Hujan Deras Timbulkan Luapan, Manager PKS PT. HKI : Rembesan Limbah Sudah Ditangani

28 Maret 2024 - 21:49

Wabup Tapsel Berbuka Puasa Bersama Warga di Aek Batang Paya, Sipirok

28 Maret 2024 - 18:06

Pj Bupati Palas Hadiri Rapat Koordinasi Penguatan Sinergi KPK di Medan

28 Maret 2024 - 17:49

Kapolres Madina Pimpin Press Release Ungkap Kasus Narkoba Selama Maret 2024

27 Maret 2024 - 23:53

Trending di Berita Daerah