Madinapos.com – Linggabayu.
GP Ansor Kabupaten Mandailing Natal bekerjasama dengan PAC GP Ansor Kecamatan Rantobaek melaksanakan kegiatan Diklat Terpadu Dasar (DTD) yang diselenggarakan di Taman Raja Batu di daerah komplek perkantoran Bupati Mandailing Natal pada hari Kamis (1/4/2021).
Adapun peserta yang hadir dalam acara ini sejumlah kader dari masing masing Kecamatan yang ada di Kabupaten Mandailing Natal lebih kurang 109 peserta diantaranya Ketua PAC GP Ansor Kecamatan Lingga Bayu Sori Martua Matontang SHi juga turut hadir membawa peserta 15 orang lainnya.
Kegiatan ini dilaksanakan mulai dari tanggal 01sampai 04 April 2021, sedangkan undangan yang hadir dalam acara tersebut Sekretaris Wilayah GP Ansor Sumut Ahmad Kamil Lubis sekaligus membuka acara, Ka. Kan. Kemenag Kabupaten Mandailing Natal H. Ahmad Qosbi S.Ag,MM, tak ketinggalan juga Asisten I perwakilan dari Pemkab Madina, pewakilan sejumlah Ulama NU beserta perwakilan dari Kepolisian dan Kejaksaan Mandailing Natal dan juga sejumlah Banom NU.
Ketua GP Ansor Mandailing Natal Ahmad Rijal Lubis mengatakan apabila baik Ansornya maka akan lebih baik NU nya kedepan, makanya tema acara Ansor di Mandailing Natal selalu mengatakan Ansor hari ini NU masa depan, karena kita berharap NU kedepan lebih baik dan itu akan terlaksana”, papar Ahmad Rijal.(Sakti Lubis)