Madinapos.com – Palas.
Reses Masa Sidang Ke III Tahun 2020, Anggota DPRD Kabupaten Padang Lawas asal Dapil 4 Fraksi PAN Sahrun Hasibuan mengunjungi Desa Ujung Batu II Kecamatan Huta Raja Tinggi (Huragi). Kedatangan Wakil Ketua DPRD Palas ini sekaligus menjemput aspirasi masyarakat yang telah memberikan dukungan politiknya untuk diperjuangkan dalan anggaran pembangunan kabupaten di APBD 2021 nanti.
Kedatangan Sahrun Hasibuan beserta rombongan di sambut baik oleh Kepala Desa Ujung Batu II, Mukasir Liman Aji dan Kaur Desa, Anggota BPD juga masyarakat desa, yang dilaksanakan usai sholat Jumat (30/10) di Aula Kantor Desa.
Dalam sambutannya Kepala Desa mengucapkan terimakasih kepada Sahrun Hasibuan Wakil Ketua DPRD Palas atas kedatangannya ke desa ini dan warga berbangga hati atas ke hadiran ini,”di sini saya sampaikan kepada seluruh masyarakat desa bahwa selama ini kita belum pernah ada yang datang menjumpai kita untuk membawa aspirasa kita, untuk menjadi prioritas untuk di bahas di kantor dewan yang terhormat di kabupaten Padang Lawas nanti”, ujar Kades.
Sementara Sahrun Hasibuan menyampaikan bahwa Desa Ujung Batu II ini adalah termasuk desanya, sebab dirinya lahir dan di besarkan di desa Sungai Korang sebagai desa jiren dengan desa Ujung Batu II ini,” dan saya sudah berjanji dengan diri saya sendiri ingin membangun daerah kita ini, karena agama juga menyampaikan bahwa tidak ada yang dapat merobah nasib kaum itu terkecuali kaum itu sendiri yang merubahnya”, ujar Sahrun.
Lanjut Sahrun, bahwa daerah Huragi adalah daerah kaya namun sangat miris juga melihat daerah ini yang selalu terbelakang di dalam pembamgunan,” dan saya sebagai pimpinan dewan akan berjuang untuk membawa apa saja yang menjadi prioritas kita hari ini”,ucap Sahrun mengahiri.
Pada kesempatan tersebut, Al Ustadz Ali Bosar Hasibuan yang ikut dalam rombongan Sahrun memberi siraman rohani terkait iman, islam serta kesabaran dalam menjalan kehidupan dunia menuju ahirat,” karena tiada yang Allah ciptakan di dunia ini yang tiada artinya bagi manusia, justru itu kita harus bersukur kepada sang pencipta Allah Swt”, ujar Ustadz.
Beberapa aspirasi yang di sampaikan oleh masyarakat desa Ujung Batu II dalam acara reses adalah 1). Peningkatan jalan penghubung desa Ujung Batu II menuju desa Ujung Batu I. 2). Pembangunan jembatan penghubung Desa Ujung Batu II menuju Desa Ujung Batu I. 3) Fasilitas pendidikan setingkat SLTA.
Juga diisi sesi tanya jawab yang di sampaikan masyarakat di antaranya 1. Kariman 2. Solihin Hariono dan 3. Mujiarto.
Acara di lanjutkan dengan pemberian santunan pada anak yatim dan di lanjutkan dengan pembacaan doa yang di pimpin Ustadz Ali Bosar Hasibuan, serta photo bersama Sahrun Hasibuan berkemaja putih ditengah, acara berjalan dengan lancar dan hikmat.(A.Salam Siregar)