Madinapos.com – Panyabungan
Pemerintah Desa Manyabar salurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa tahap II Kepada 99 KK di Aula Kantor Desa Manyabar Kecamatan Panyabungan Kabupaten Mandailing Natal Minggu (19/7/2020).
Ali Musa, Kades Manyabar menyampaikan pagu anggaran dana desa tahun 2020 yang kita terima dari pemerintah pusat sekitar 700 juta rupuah, sementara jumlah kepala keluarga keseluruhan di Desa Manyabar sebanyak 250 kepala keluarga, sesuai dengan kuota dan hasil musyawarah mufakat desa, ditetapkan penerima BLT Dana Desa tahun 2020 ini sebanyak 99 kepala keluarga.
“Selain penyaluran BLT dari sumber dana desa tahun 2020 ini, sisanya kita gunakan untuk kegiatan fisik yaitu pembangunan Jalan Usaha Tani”, tutupnya.
Sementara itu salah seorang warga yangbsempat diwawancarai media ini bernama Siti Aminah menuturkan bantuan langsung tunai dana desa ini diterima ini yang ke dua kalinya, jumlah yang diterima setiap pencarian sejak tahap l dan tahap sebesar 600 ribu rupiah.”Saya sangat bersyukur dengan adanya bantuan uang tunai ini, dari itu tak lupa saya ucapkan terimakasih kepada pemerintah atas uang itu akan saya pergunakan untuk menutupi kebutuhan sehari hari “tutupnya
Turut hadir Camat Panyabungan Idris Batubara, Kades Manyabar, BPD, Polsek Panyabungan, Koramil Panyabungan, para pendamping desa dan penerima manfaat.(Syahren)