Madinapos.com – Linggabayu.
Pemerintah Desa Lobung Kecamatan Lingga Bayu laksanakan penyaluran bantuan kepada 58 KK warga desa Lobung. Pelaksanaan penyaluran bantuan BLT DD Tahap lll tersebut yang di laksanakan pada hari Sabtu (11/7/2020) sekitar pukul 09.00wib yang bertempat di balai Desa Lobung.
Dalam penyaluran bantuan BLT DD Tahap lll yang dilaksanakan Pemdes beserta seluruh aparatur desa yang juga di hadiri Pihak Muspika Kecamatan Lingga Bayu diantara nya Sekcam H.Zulkifli Lubis SE, Danramil 016/BTN yang di wakili Babinsa, Pelda M.Arifin Lubis dan Serda Kholis Nasution, Kapolsek Lingga Bayu AKP. Jamal Nasution yang di dampingi Kanit Bimas Aiptu S.Damanik dan Brigadir Yusron Pandiangan tak ketinggalan juga Ketua Karang Taruna Kecamatan Lingga Bayu Sakti Mandraguna Lubis SP dan juga pihak Media beserta LSM.
Plt. Kepala Desa Ali Junjung Hasibuan yang dapat di konfirmasi awak media mengatakan dalam penyaluran bantuan BLT DD Tahap l,ll dan ini yang ke lll dilaksanakan sesuai prosedur dan aturan yang ada,” kita bagikan ke pada 58 Kepala Keluarga penerima manpaat secara transparan dan tanpa ada pemotongan mereka tetap menerima 600 ribu rupiah per KK nya”, papar Ali Junjung Hasibuan.
Sementara itu Ketua Karang Taruna Kecamatan Lingga Bayu Sakti Mandraguna Lubis SP mengatakan sangat berterima kasihlah kepada pihak Muspika Kecamatan Lingga Bayu atas kepercayaan yang diberikan karena selalu mengikutkan Karang Taruna dalam setiap penyaluran BLT DD.
Dimana sesuai dengan peraturan pemerintah baik dia bentuknya penanganan di Posko Covid dan penyaluran bantuan yang terkena dampak Covid Karang Taruna harus selalu dilibatkan.
Sakti juga berharap kepada seluruh masyarakat terkhusus di Kecamatan Lingga Bayu agar tetap menjaga ke kondusifan dan apabila ada masalah di desa agar secepatnya di musyawarah kan dengan pihak Pemdes dan masyarakat jangan gampang terprokasi karena jika terjadi masalah yang tidak di inginkan yang rugi tetap kita bersama”, pungkas nya. (SL-Alqaf)