Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Walikota Irsan Efendi Nasution Terima Kunjungan Kerja Kepala BNNK Tapsel


					Walikota Irsan Efendi Nasution Terima Kunjungan Kerja Kepala BNNK Tapsel Perbesar

Madinapos.com – Padangsidimpuan.

Wali Kota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution menerima kunjungan Kerja Kepala BNNK Tapsel AKBP Dra. Siti Aminah Siregar dalam rangka memperingati Hari Anti Narkoba Internasional (HANI) 2020, diruang kerja Wali Kota, Kamis (25/6/2020).

Siti Aminah kepada Wali Kota menyampaikan, peringatan Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) tahun 2020 kali ini diselenggarakan berbeda dari tahun-tahun sebelumnya dikarenakan adanya pandemi COVID-19 yang melanda Indonesia dan seluruh dunia.

Sehingga tahun ini peringatan HANI tahun 2020 diselenggarakan dengan menggunakan teknologi secara virtual, namun tidak mengurangi kekhidmatan dan tujuan mulia dalam memberantas narkoba di Indonesia.”Peringatan HANI tahun 2020 yang jatuh pada hari Jumat, tanggal 26 juni 2020 akan dilaksanakan secara virtual dan disiarkan secara langsung oleh media elektronik dan melalui live streaming media sosial yang dimiliki oleh BNN dan media sosial lainnya”, ujar Siti Aminah.

Wali Kota Irsan Efendi menyebut, Dengan adanya situasi saat ini kita harus tetap mempunyai tekad dan semangat untuk pantang menyerah, bergotong royong, dan mempunyai empati dalam menghadapi situasi pandemi ini.

“Berharap HANI 2020 ini menjadikan sinergitas Pemko Padangsidimpuan, beserta Forkopimda termasuk BNN dan masyarakat ikut berpartisipasi dan menggelorakan peringatan HANI tahun 2020 dengan melakukan kegiatan positif dalam rangka Indonesia bebas Narkoba”, katanya.

Turut hadir juga dalam kunjungan tersebut Kepala Dinas Komunikasi dan informatika Islahuddin Nasution, Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Nurcahyo B Susetyo. (Andy)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 31 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Ratusan Warga Gunung Baringin Sambut Bupati Saipullah di Kediamannya

24 Maret 2025 - 00:16

Masyarakat Angtim Yakin Gus-Jafar Bawa Tapsel Keluar dari Masa Sulit

23 Maret 2025 - 21:03

Saipullah – Atika Cari Cara Efesiensi Tidak Berdampak Terhadap Program Pembangunan Pembangunan

23 Maret 2025 - 20:57

Bupati dan Wakil Bupati Madina Diulosi Setiba di Rumah Dinas

23 Maret 2025 - 19:59

Wali Kota Padangsidimpuan Serahkan Santunan Anak Yatim dan Fakir Miskin

23 Maret 2025 - 13:15

Personil Pos Pam I Polsek Barteng Tugas KRYD, Dalam Rangka Pra Ops Ketupat Toba 2025

23 Maret 2025 - 13:11

Trending di Berita Daerah