Madinapos.com – Panyabungan.
Lopo Mandailing Coffe membuka sebuah gerai baru di Kota Panyabungan tepatnya 17 Juni 2020 lalu, tepatnya di lokasi Bangunan Baru Parking Area Pengisian BBM Pertamina Aeg Galoga 14.229.357 Kecamatan Panyabungan Kabupaten Mandailing Natal Prov. Sumatera Utara. Lokasinya cukup strategis dengan Parking Area yang cukup luas, dengan bangunan perkiraan 10 x 15 Meter dengan tiga type ruang duduk pengunjung yakni teras terbuka, ruang dalam dan ruangan berpendingin.
Peninjauan media ini Minggu (21/6) pengunjung di Lopo Coffe Mandailing cukup banyak dan didominasi kalangan muda milenial. Ada juga keluarga yang sengaja datang untuk sekedar makan bersama dengan suasana yang berbeda dan atau kalangan yang memilih kafe ini untuk tempat beristirahat sementara karena area ini memang cukup tenang dan sangat cocok untuk ngumpul sambil pesan menu yang disajikan ala kaffe umumnya.
Sebelumnya, Rikki Owner Lopo Kopi Mandailing mengutarakan saat berkunjung digerainya mengatakan, bahwa LOPO Mandailing Coffe saat ini ada tiga gerai, dua lokasi di Kota Panyabungan dan satu di Kota Medan,” alhamdulilah bang, perlahan namun kita terus berupaya mengembangkan sayap dan gerai kaffe kita yang terbaru di Aeg Galoga di Bangunan Parking Area, cukup luas dan strategis buat nongkrong bang, nanti kunjungi yah”, katanya Jumat (19/6) malam lalu sambil menunjukan kaffe terbaru rekaman vidio di hp androit miliknya.
Ketika ditanya resep pengembangan kaffe miliknya dan bahkan dapat dikategorikan terbaik saat ini di Kabupaten Mandailing Natal dintara puluhan kaffe dan bersaing yang telah berdiri. Ia hanya mengatakan bahwa pada dasarnya semua pemilik kaffe hampir memiliki daftar menu yang sama, mungkin hanya persoalan pemilihan tempat sehingga membuat pengunjung lebih nyaman.
” Kalau menu sama aja sih bang ala kaffe, namun kita menambah fasilitas seperti Wifi, ruangan AC atau meningkatkan pelayanan sehingga pengunjung benar merasakan kenyamanan”, ungkapnya.
Sementara itu, Saddam Aridho pengelola lainnya mengatakan bahwa bisnis gerai kopi saat ini memang mengalami pasang surut akibat kondisi ini,” namun kita tetap berusaha dan berkeyakinan semua akan kembali baik, dalam bisnis seperti ini tentunya memberikan pelayanan yang terbaik bagi pengunjung dan khsususnya penikmat kopi Arabika Mandailing dari biji kopi berkualitas adalah keutamaan”, ungkapnya saat meminta izin untuk photo gerainya.
Penilaian media ini, LOPO Coffe Mandailing cukup konsisten dalam menu dan rasa kopinya yang khas dari secangkir V.60 Arabika Kopi Mandailing yang disajikan kepada jurnalis media ini. Pelayanan yang baik dan ramah mengatarkan segelas kopi untuk dinikmati ditemani Jamur Crispy sebagai kudapannya, cukup menjadikan nongkrong sendirian di Minggu (21/6) sore ini cukup bermakna. Menyuruput kopi yang disajikan, penulis ini berkeyakinan ini Arabika Kopi Mandailing yang dikelola ahli yang tepat dan disajikan penyeduh kopi berpengalaman, silahkan mencoba. (Alqaf)