Madinapos.com – Bukit Malintang.
Pemerintah Kecamatan Bukit Malintang melaksanakan rapat rutin perdana awal tahun 2020, bertempat Aula Kantor Camat Kecamatan Bukit Malintang, Kabupaten Mandailing Natal Jum’at, (3/1/2020) pagi. Camat Bukit Malintang Syukur Soripada Nasution menyampaikan tujuan rapat rutin pemerintah ini dalam rangka koordinasi dan evaluasi serta penguatan kapasitas penyelenggaraan pemerintahan di wilayah Kecamatan Bukit Malintang.
Rapat rutin di hadiri Camat Bukit Malintang Syukur Soripada Nasution beserta jajarannya, Kepala Puskesmas Bukit Malintang Ilham, Korwil Pendidikan wilayah V, Korwil Pertanian dan Perkebunan, Koordinator KB, Kepala Desa, Sekretaris Desa, BPD se Kecamatan Bukit Malintang
Syukur Soripada Nasution juga menyampaikan ada beberapa item yang akan dibahas, pertama : bagi desa yang belum melaksanakan usulan Musrenbangdes untuk APBD dan APBN tahun 2021, diharapkan supaya segera melaksanakan Musrenbangdesa mulai hari ini sampai pada Tanggal 13 Januari 2020.
Kedua terkait kegiatan fisik dan non fisik bagi desa yang belum menyelesaikan supaya segera di sekesaikan, juga pelaporan dan pembayaran pajak dana desa. Ketiga, Mengenai konsep RKPDes 2020 supaya dibawa ke Kantor Kecamatan untuk di diskusikan sehingga intervensi seluruh dari pemerintah daerah ke desa bisa sejalan dan dapat di tampung ke desa masing – masing.
Empat,mengenai penempatan Kantor Korwil Pendidikan Wilayah V yang akan rencananya di tempatkan di gedung SMP Pembangunan yang terletak di Desa Pasar Baru Malintang,”dan pembahasan tambahan mengenai Sensus Penduduk yang akan dilaksanakan di tahun 2020″, Kata Syukur Kepada Awak Media ini.
“Mudah – mudahan apa yang kita bahas dalam rapat rutin pemerintah awal tahun 2020 ini dapat kita laksanakan dan semoga kita meraih kesuksesan bersama”, harap Syukur
Tampak oleh Awak Media dari awal hingga akhir acara berjalan dengan aman, tertib, sukses, dan sesuai yang di inginkan. (R- Anwar Nasution)