Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Peran PKK Dapat Mensinergikan Sebuah Program Satu Desa Dengan Desa


					Peran PKK Dapat Mensinergikan Sebuah Program Satu Desa Dengan Desa Perbesar

Madinapos.com – Tapsel.

Peran PKK dapat mensinergikan sebuah program satu desa dengan desa untuk mewujudkan pembangunan di suatu daerah. Hal itu disampaikan Bupati Tapsel pada saat menghadiri pelaksanaan Jambore PKK tingkat desa/kelurahan se-Kecamatan Marancar di Air Terjun Silima-lima, Desa Simaninggir, Kecamatan Marancar, Sabtu (28/12/2019).

Pelaksanaan Jambore PKK tingkat desa/kelurahan dilaksanakan dari tanggal 28 s/d 29 Desember 2019, dengan mengangkat tema, “Sukseskan tata kelola administrasi menuju PKK yang unggul, sehat, cerdas dan sejahtera.”

Bupati Tapsel H. Syahrul M Pasaribu, SH dalam sambutannya menyampaikan saya mengapresiasi dan memberikan penghargaan kepada camat dan juga PKK Kabupaten, Kecamatan dan Desa/Kelurahan serta Panglima Desa (Pangdes) yang telah mengadakan kegiatan Jambore PKK yang merupakan salah satu upaya untuk menambah wawasan, maupun persahabatan serta membangun kebersamaan diantara PKK tingkat desa/kelurahan se Kecamatan Marancar.

PKK desa/kelurahan tentunya harus memiliki tugas dan fungsi serta memiliki karakter yang berbeda namun memiliki tujuan yang sama, untuk merangkul masyarakat dan berkolaborasi dalam mendukung Program Pemerintah Kabupaten Tapanuli Selatan.

Karena dalam membangun sebuah daerah baik tingkat kecamatan, kabupaten, provinsi maupun negara, pemerintah tidak bisa berdiri sendiri dalam membangun sebuah daerah akan tetapi harus mampu bersinergi dan bekerjasama dengan masyarakat, melalui peran PKK disemua tingkatanlah pembangunan disebuah daerah dapat terwujud, ujar Syahrul.

Lanjut Syahrul, kita patut bersyukur dan berterima kasih kepada pemerintah atasan, bahwasanya pada tahun 2020 kita akan mendapatkan bantuan untuk meneruskan pembangunan jalan yang dimulai dari Sipenggeng, Pangarongan, Poken Arba sampai ke Sipirok, terang Syahrul.

“ Mari kita satukan langkah dan persepsi sehingga setiap program bisa terlaksana dengan baik, karena peran PKK dapat membangun sebuah kolaborasi untuk mensinergikan sebuah program satu desa dengan desa untuk menimbulkan gagasan-gagasan cerdas dalam memberhasilkan pembangunan disemua bidang.”

Oleh karena itu, melalui momentum pelaksanaan Jambore PKK tingkat desa/kelurahan ini dapat memberikan motivasi dan semangat sehingga PKK dapat menjadi penggerak pembangunan dan diharapkan dapat melahirkan PKK desa/kelurahan yang tangguh demi mewujudkan visi misi Kabupaten Tapsel untuk mewujudkan masyarakat Tapsel yang sehat, cerdas dan sejahtera” harap Bupati mengakhiri sambutannya.

Sedangkan Ketua TP. PKK Kabupaten Tapsel Ny. Syaufia Lina Syahrul M Pasaribu dalam sambutannya mengatakan, saya selaku Ketua TP PKK Kabupaten Tapsel memberikan apresiasi yang tinggi kepada ibu ketua TP PKK kecamatan dan para kader yang ada. Kami beritahukan bahwa kegiatan ini adalah pertama sekali dilaksanakan di Kabupaten Tapsel, dan kegiatan ini juga dapat memberikan motivasi kepada kita bahwasanya desa dan kelurahan ini mampu memberikan kontribusi yang baik bagi pembangunan di tempatnya masing-masing.

Hari ini sengaja kami undang para camat, para ketua TP PKK kecamatan, agar bisa mengambil virus – virus yang baik dari tempat ini, saya ingin kegiatan seperti ini juga ada di kecamatan kecamatan yang lain, mumpung saat ini kita sedang melaksanakan Musrenbang, mohon para bapak camat di musyawarahkan di desa bagaimana bisa membuat kegiatan sejenis ini walaupun tidak dalam konteks yang sama betul, harap Syaufia.

Lanjut Syaufia, sesungguhnya para kader PKK merupakan orang – orang hebat, ibu adalah perempuan tangguh, orang tua jempolan yang bekerja tanpa pamrih, relawan sejati, bagi pembangunan kabupaten Tapsel. Karena itu ibu rela meninggalkan urusan rumah tangga sejenak, tanpa minta imbalan apapun, tanpa mengharapkan gaji upah atau honor apapun dari pemerintah daerah, karena kita adalah relawan sejati. Saya tahu ibu hari ini telah banyak berbuat untuk kemajuan PKK Kecamatan Marancar, ujar Syaufia.

” Bahwasanya hari ini juga akan diadakan beberapa kegiatan lomba, dan lomba – lomba ini juga mencerminkan bahwa wawasan PKK, dengan 10 program PKK mampu menyentuh kehidupan didalam keluarga masing-masing.” Terakhir kami ucapkan terimakasih yang tinggi kepada saudara saudara, dan sahabat -sahabat kami yang telah datang ketempat ini, pulang kampung bersama untuk melihat bagaimana perkembanga dan keadaan desa di kecamatan kita ini, ucap Syaufia.

Saya bertitip salam kepada manejer Sinabung tolong promosikan kalau perlu dibuat satu jurnal trip perjalanan dan bagaimana Medan Brastagi Marancar bisa menjadi satu agenda perjalanan, akan tetapi nginapnya tetap di Sinabung supaya tidak mengurangi omset bapak, dan saya juga mengucapkan terimakasih kepada saudara saudara saya yang ada di Kecamatan Marancar.

Bahwasanya Kecamatan Marancar sudah mandiri, sudah bisa memberi tauladan kepada kecamatan lain dan sudah dapat menjadi kecamatan terbaik tingkat Provinsi Sumatera Utara. Ini juga jadi catatan bagi para pemenang juara, setelah juara di raih jangan tinggalkan itu, ungkap Syaufia.

Turut hadir, pimpinan Komisi VIII DPR RI Gus Irawan Pasaribu, Ketua Majelis Wali Amanat USU H. Panusunan Pasaribu, anggota DPRD Tapsel Dolly Putra Parlindungan Pasaribu, anggota DPRD Kab. Riau, para Asisten, Staf Ahli, pimpinan OPD, Camat se-Tapsel, unsur Forkopimcam, para ketua TP PKK kecamatan, para pengurus PKK kabupaten, para kader PKK, karang taruna, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat dan para Pulberta (pulang bersama tahunan) Marancar. (Humas dan Protokol Tapsel/Sayuti)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 21 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Pj. Walikota Padangsidimpuan Hadiri Sidang Paripurna Dalam Rangka HUT Ke – 76 Provinsi Sumut

19 April 2024 - 09:09

Bupati Tapsel Dolly Pasaribu Lakukan Kunjungan Ke Beberapa OPD

19 April 2024 - 08:37

Atika Azmi Wakili Indonesia di Forum Internasional Economic Development and The Environment For ASEAN Municipal Leaders

18 April 2024 - 22:08

Jalin Silaturahim Pasca Lebaran, Pemerintah Kecamatan Bukit Malintang Gelar Halal Bi Halal

18 April 2024 - 18:56

Camat Siabu Hadiri Penyerahan BLT – DD T.A 2024 Kepada 46 KPM di Desa Lumban Pinasa

18 April 2024 - 17:56

Usai Cuti Lebaran, Bupati Tapsel Pimpin Apel Gabungan

18 April 2024 - 10:08

Trending di Berita Daerah