Madinapos.com- Padangsidimpuan,
Sebanyak 30 orang Anggota DPRD Kota Padangsidimpuan (Psp) masa jabatan 2019-2024 dilantik, dalam prosesi pengambilan sumpah/janji diawali dengan sidang rapat paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Hj. Taty Aryani Tambunan,SH bertempat di Gedung DPRD Padangsidimpuan jalan Sudirman, Rabu (14/8/2019).
Sekretaris DPRD Kota Psp Irpan Bakhri dalam laporannya mengatakan pengambilan sumpah/janji pelantikan tersebut berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Sumatera Utara Nomor 188.44/467/KPTS/2019 tentang pemberhentian Anggota DPRD Kota Psp masa jabatan 2014-2019 dan peresmian pengangkatan Anggota DPRD Kota Psp masa jabatan 2019-2024, yang tertanggal 12 Agustus 2019.
Adapun nama-nama Anggota DPRD kota Padangsidimpuan yang dilantik yaitu :
Dari Dapil Padangsidimpuan l :
1.Mochamad Halid Rahman (Gerindra),
2.Khoiruddin Siagian (Gerindra),
3.Indra Gunawan Simbolon (PDIP),
4.Abdul Haris Nasution (Golkar)
5.Ahmad Maulana Harahap (Golkar)
6.Arjuna Sari Nasution (Golkar)
7.Muktar Shabri (PKS)
8.Imran Sah Ritonga (PPP)
9.Erpi J Samudra Dalimunthe (PAN)
10.Feriansyah Hasibuan (Hanura)P
11.Apriyadi Harahap (Demokrat).
Dari Dapil Padangsidimpuan II :
1.Noni Paisah (Gerindra)
2.Ali Hotma Tua Hasibuan (PDIP)
3.Madnur Siregar (Golkar)
4.Muhammad Iqbal (PKS)
5.Elliyati (PPP)
6.Adianto (PAN)
7.Iswandy Arisandy (PAN)
8.Sopian Harahap (Hanura)
9.Irpan (Demokrat)
10.Parsaulian Lubis (PBB).
Dan dari Dapil Padangsidimpuan III :
1.Ahmad Yusuf Nasution (PKB)
2.Rusydi Nasution (Gerindra)
3.Taty Ariyani Tambunan (PDIP)
4.Siti Mariam (Golkar)
5.Siwan Siswanto (Golkar)
6.Erwin Nasution (PAN)
7.Marataman Siregar (Hanura)
8.Abdul Rahman Harahap (Demokrat)
9.Imam Gozali Harahap (PKPI)
Selanjutnya Ketua Pengadilan Negeri Padangsidimpuan Julius Panjaitan, SH, MH, melantik dan mengambil sumpah/janji Anggota DPRD Kota Psp masa jabatan periode 2019-2024 sekaligus yang menyerahkan PIN secara simbolis kepada anggota DPRD yang baru dilantik.
Proses selanjutnya pengumuman Pimpinan Sementara DPRD Kota Psp masa jabatan periode 2019-2024 yakni Siwan Siswanto dari Partai Golkar, yang kemudian Ketua DPRD lama Hj Taty Ariyani Tambunan dari Partai PDIP menyerahkan Palu Pimpinan kepada Siwan Siswanto sebagai Ketua Sementara.
Gubsu Edy Rahmayadi dalam sambutan tertulis yang dibacakan Walikota Irsan Efendi Nasution SH mengharapkan para wakil rakyat yang baru dilantik agar benar-benar memperjuangkan kepentingan masyarakat, menjunjung tinggi supremasi hukum serta punya empati dengan kondisi kehidupan masyarakat yang diwakili.
“Kepala Daerah dan Legislatif juga harus saling bersinergi untuk kepentingan masyarakat dalam memajukan pembangunan, dan tidak membawahi satu dengan lainnya,” terang Gubsu.
Kepada seluruh anggota dewan yang baru dilantik, Gubsu juga berharap untuk kiranya dapat membangun silaturahmi kepada masyarakat untuk menetralisir polarisasi pasca Pilpres dan Pileg.
“Berbeda pilihan itu biasa dalam politik, apalagi Pemilihan Presiden juga sudah usai. Mari kita bersatu padu untuk bangsa dan negara agar lebih baik kedepan,” ujarnya.
Terakhir, Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution menyampaikan apresiasi dan terimakasih atas dedikasi Anggota DPRD masa jabatan periode 2014-2019 yang telah bersinergi dalam membangun Kota Padangsidimpuan dan mengucapkan selamat datang kepada anggota DPRD Kota Psp periode 2019-2024, pungkasnya.
turut hadir pada acara tersebut unsur Forkopimda, Wawakot Psp
Ir.H Arwin Siregar, Pj Sekdakot Letnan Dalimunthe, para Asisten Setdako, Staf Ahli Walikota, Ketua Sementara DPRD Tapsel Husin Sogot Simatupang, para mantan Ketua DPRD Sidimpuan, Ketua MUI, Ketua TP PKK, Ketua DWP, pimpinan OPD, unsur pimpinan OKP/Ormas, pimpinan Parpol, Komisioner KPU Sidimpuan, Komisioner Bawaslu Sidimpuan, serta tamu undangan lainnya. (R-Andy/tim)