Madinapos.com – Padangsidimpuan.
Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan (UMTS) melaksanakan kegiatan Penyuluhan Hukum di Desa Sinyior Kecamatan Angkola Kabupaten Tapanuli Selatan Jumat (03/05/2019), Kegiatan Mahasiswa ini didampingi oleh Bapak Tris Widodo,SH,MH selaku dosen di Fak.Hukum UMTS sekaligus Penasehat Hukum di wilayah Padangsidimpuan.
Rizky Saputra selaku ketua kelompok mahasiswa yang melaksanakan kegiatan mengatakan thema yang di angkat dalam penyuluhan tersebut mengenai Penghapusan Kekerasan Dalam Rumah Tangga yang dimana diatur dalam UU No.23 Tahun 2004 tentang KDRT.” harapan mahasiswa kepada masyarakat dengan adanya kegiatan penyuluhan hukum ini dapat menumbuhkan rasa cinta dan keharmonisan terhadap keluarga”,ujarnya.
Kedatangan Mahasiswa disambut dengan baik oleh Kepala Desa dan masyarakat Desa Sinyior dan warga sangat antusias dalam mengikuti pelaksanaan kegiatan tersebut sehingga acara demi acara berjalan dengan baik dan lancar. (Sakti Lubis)