Madinapos. com – Siabu.
Peresmian Rumah Tahfiz Al-Qur’an Yayasan Ummu Aminah di Lingkungan lll Kelurahan Simangambat Kecamatan Siabu Kabupaten Mandailing Natal Senin (4/1), Kapolsek Siabu melalui Kanit Binmas dalam sambutannya mengajak seluruh komponen masyarakat bersatu mewujudkan suasana kondusif dan tidak terprovokasi dengan isu sara juga tidak mudah tergiur dengan berita hoaks.
Kapolsek Siabu melalui Kanit Binmas Aipda Na’amuddin Siregar dalam acara peresmian tersebut juga mensosialisasikan Pesan Pemilu Damai 2019 dan mengajak masyarakat menjaga demokrasi damai,” masyarakat jangan sampai terpecah belah akibat akibat adanya perbedaan pendapat dan pilihan pada Pemilu 2019 ini”, sebutnya.
Selain itu Kanit Binmas ini dihadapan undangan yang menghadiri peresmian ini juga mensosialisasikan peran Kepolisian ditengah masyarakat melalui berbagai kegiatan seperti sosialisasi hukum, serta tugas tugas prioritas,mengayomi, melindungi dan memberikan pelayanan melalui pendekatan langsung ke masyarakat.
” Selain tugas utama tentunya ada tugas sosial dengan mengedepankan pelayanan dengan pendekatan langsung dan melalui kerja sama yang baik dengan elemen masyarakat, tokoh agama dan pemuda”, sebut Kanit Binmas.
Dipenghujung sambutannya Na’amuddin juga menghimbau kepada masyarakat khususnya kepada para orang tua supaya bersama sama mengawasi dan menjaga anak supaya taat kepada hukum yang berlaku di NKRI,” tidak terlibat dengan penyalahgunaan narkoba maupun kejahatan lain, bersama kita jadikan anak anak kita aset paling berharga untuk generasi penerus agama bangsa dan negara”, pungkasnya. (R-09)