Madinapos.com – Tapanuli Selatan.
Untuk meningkatkan kemampuan Mahasiswa Fakultas Pertanian (Faperta) Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan (UMTS), diputuskan untuk mengirim utusan 7 Mahasiswa mengikuti Seminar Nasional dan Pelatihan Advokasi Jurnalistik di BLPLP SUMUT Medan pada (21-26/1/2019) lalu dan selanjutnya melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat.
Gubernur FP UMTS Ruly mengatakan kegiatan yang diikuti adalah untuk meningkatkan kemampuan Mahasiswa dalam berbagai hal khususnya dibidang pertanian, ” kita yang hadir ada 7 Mahasiswa yang terdiri dari Gubernur FP UMTS, Wagub FP UMTS, Sekretaris Umum BEM Faperta, Kabid Eksternal BEM Faperta, Wakil Ketum Himagro dan Keanggotaan BEM Univ. yang juga mahasiswa Pertanian turun ke lapangan untuk mencoba dan belajar untuk meningkatkan kemampuan dan insyaallah kita akan mampu membawa pertanian lebih maju lagi”, ungkapnya Senin (28/1)
Ruly juga menyebutkan bahwa jadwal kegiatan yang disusun panitia cukup padat sejak dimulainya seminar hingga pengabdian, ” Pada tanggal 23-24 seluruh mahasiswa pertanian se Indonesia mengadakan pengabdian masyarakat ke desa Nagori Ujung Saribu yangg di hadiri Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Simalungun”, sebutnya.
“Disana kita juga melakukan kegiatan penanaman bibit bawang putih, penanaman pohon dan kegiatan lainnya bekerja sama dengan FKM USU untuk pengecekan Kanker sejak dini pada anak-anak Desa Nagori Ujung Saribu”, lanjutnya.
Ruly juga menyampaikan ucapan terimakasih atas dukungan keberangkatan mereka untuk mengikuti kegiatan ini, ” dan tidak lupa kami sampaikan terimakasih atas dukungan kawan-kawan dan pihak Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan”, sebutnya. (Sakti Lubis)