Menu

Mode Gelap

Desa Kita

Jalan Usaha Tani DD 2018 Desa Ujung Marisi Buka Akses Petani Menuju Kebun Kakao


					Jalan Usaha Tani DD 2018 Desa Ujung Marisi Buka Akses Petani Menuju Kebun Kakao Perbesar

Madinapos. com – Kotanopan.

Pembangunan Jalan Usaha Tani melalui Sumber Dana Desa Tahun Anggaran 2018 untuk Desa Ujung Marisi pada akhirnya membuka seluruh akses jalan menuju kebun kakao,  karet,  aren dan persawahan warga desa.”Jalan rabat beton ini dibangun secara bertahap dan lokasi Kapas-Kapas I ini adalah lanjutan tahun sebelumnya sepanjang 200 meter”.

Demikian disampaikan Abdul Somad Kepala Desa Ujung Marisi kepada awak media ini di kantornya, Desa Ujung Marisi Kecamatan Kotanopan Kabupaten Mandailing Natal Sumatera Utara Sabtu (1/9/2018) sore.

“ini berdasarkan hasil musyawarah desa,  diputuskan untuk melanjutkan pembangunan rabat beton jalan usaha tani hingga sampai ke perkebunan dan semoga ini bermanfaat bagi warga desa”, ungkap Kades Abdul Somad.

Sementara itu Syahyudin salah seorang petani yang ditemui awak media ini menyampaikan terimakasihnya karena akses jalan kini dapat dilalui dengan kenderaan bermotor roda dua hingga jauh kedalam kebun, ” kami petani sudah tidak begitu susah lagi menuju ladang ataupun mengeluarkan hasil pertanian untuk dibawa pulang karena ada akses jalan yang dapat dilalui kenderaan roda dua ini, jadi tak ada lagi biaya upah pikul”, ungkapnya.

Petani ini juga menjelaskan sejak terbukanya jalan ini warga petani desa semakin rajin keladangnya karena tidak lagi membutuhkan waktu yang lama untuk pulang dan pergi, “dahulu banyak waktu terbuang untuk pergi keladang atau pulangnya,  sekarang semua sudah serba cepat dan bahkan terkadang hingga sore hari kita masih diladang”, pungkas Syahyudin (Syahren)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 106 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Baru 2 Bulan Selesai, Rabat Beton Dana Desa Sihaborgoan Barumun Sudah Retak dan Hancur

10 November 2024 - 22:33

Dandim 0212 Tapsel Gelar Panen Raya di Desa Hutaraja Siabu

5 November 2024 - 13:14

Polsek MBG Gelar Sosialisasi Bahaya Narkoba di SMPN 2 Desa Ranto Panjang

4 November 2024 - 21:03

Kelompok Sumber Jaya Desa Singkuang l Taburkan bibit Ikan Nila dan Gurami

31 Oktober 2024 - 21:13

Lantik BPD 5 Desa, Camat MBG : Jadilah Mitra Yang Bagi Pemerintahan Desa

30 Oktober 2024 - 09:47

Tanggapi Unjuk Rasa Puluhan Warga Beberapa Hari Lalu, Ini Penjelasan Kades Pasar VI Natal

28 Oktober 2024 - 09:45

Trending di Berita Daerah