Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Tim Safari Ramadhan Pemko Psp Kunjungi Mesjid Al-Madani Sitamiang Baru


					Tim Safari Ramadhan Pemko Psp Kunjungi Mesjid Al-Madani Sitamiang Baru Perbesar

Madinapos.com – Padangsidimpuan.

Bulan suci Ramadhan merupakan momentum yang tepat untuk meningkatkan kualitas keimanan, memperkuat ketaqwaan, dengan harapan dapat terbentuk masyarakat Kota Padangsidimpuan yang sejahtera.

Hal itu disampaikan Penjabat (Pj) Walikota Padangsidimuan DR. H Sarmadan Hasibuan, dalam sambutan tertulis dibacakan Sekretaris Daerah Kota Padangsidimpuan Drs. H Zulpeddi, MM, saat melakukan Safari Ramadhan  Pemerintah Kota Padangsidimpuan 1439 H tahun 2018 di Mesjid Al-Madani Kelurahan Sitamiang Baru, Kecamatan Padangsidimpuan Selatan, Senin, (28/5) malam.

Acara yang diikuti seribuan jamaah mesjid Al Madani tersebut, juga dihadiri Ketua Pengadilan Agama Kota Padangsidimpuan, Forkominda Kota Padangsidimpuan, Ketua BKM Al Madani Harun Pohan, S.Sos, M.AP, Asisten II, Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), serta para Camat se Kota Padangsidimpuan.

Sekda juga mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa kepada kaum muslimin dan muslimat khususnya di Kelurahan Sitamiang Baru ini dan meminta untuk bersama-sama menjalani bulan Ramadhan, bulan yang penuh barokah dan suci dan bulan yang penuh Maghfirah ini.

“Dengan bulan suci ini kita mantapkan iman dan taqwa (imtaq), agar ibadah puasa kita dapat dilaksanakan dengan sempurna serta dapat  mengaktualisasikan hakekat makna ibadah puasa dalam kehidupan sehari-hari, “ ujar Zulpeddi.

Sementara Camat Kecamatan Padangsidimpuan Selatan Sallim Siagian S.Sos mengatakan, mudah-mufahan apa yang kita lakukan ini mendapat ridho dari Allah SWT dan kami mengucapkan terimakasih kepada rombongan tim Safari Ramadhan Pemko Padangsidimpuan yang berkunjung ke Kecamatan Padangsidimpuan Selatan.

Usai acara, dilanjutkan dengan penyerahan bantuan dari Pemko Padangsidimpuan sebesar Rp.20 juta untuk kelanjutan pembangunan mesjid yang masih terbengkalai, diserahkan oleh Sekda Kota Padangsidimpuan Drs. H Zulpeddi, MM kepada Ketua BKM Mesjid Al Madani Madani Kelurahan Sitamiang Baru, Harun Pohan, S.Sos, M.AP.

Ketua BKM Mesjid Al Madani Kelurahan Sitamiang Baru, Harun Pohan, S.Sos, M.AP mengucapkan selamat datang kepada rombongan tim Safari Ramadhan, semoga kunjungan ini memdapat berkah dari Allah SWT.

“Kami mengucapkan banyak terimakasih kepada Pemko Padangsidimpuan dan bantuan yang diserahkan ini akan kami gunakan untuk pembangunan mesjid yang masih terbengkalai dan kami juga memohon maaf manakala ada hal yang kurang berkenan.(R-Andy)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 28 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Camat Ranto Baek Menyurati Seluruh Kepala Desa Tindaklanjuti Surat Bupati Madina Terkait PETI

19 April 2025 - 16:13

Dandim 0212/Ts, Dukung Langkah Bupati Madina Hentikan Peti

19 April 2025 - 15:43

Sazkia Irfah Finalis Putri Ramaja Sumut 2025, Bupati Palas Turut Mendoakan

19 April 2025 - 12:14

Walikota Padangsidimpuan Hadiri Gelaran “Mangan Banggar” Bersama Gubernur Sumut

19 April 2025 - 11:27

Koramil 13 dan Polsek Panyabungan Gerebek Sarang Narkoba di Pasar Hilir

18 April 2025 - 20:59

Pastikan Pelaksanaan PENARI Berjalan Lancar, Ketua TP- PKK Kotanopan Monitoring ke Desa Sopo Sorik

18 April 2025 - 15:34

Trending di Berita Daerah