Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Tim Safari Ramadhan Pemkab Tapsel Kunjungi Desa Sidap-dap


					Tim Safari Ramadhan Pemkab Tapsel Kunjungi Desa Sidap-dap Perbesar

Madinapos.com – Saipar Dolok Hole

Mesjid Al-Ikhlas Desa Sidap-dap Kecamatan Saipar Dolok Hole menjadi lokasi Kunjungan Rombongan Tim Safari Ramadhan 1439H/2018M hari kedua yang dipimpin oleh Bupati Tapanuli Selatan H. Syahrul M. Pasaribu SH beserta rombongan, Senin (21/5).

Sama dengan kunjungan hari pertama, Rangkaian Kunjungan Tim Safari Ramadhan Pemerintah Kabupaten Tapanuli Selatan diisi dengan penyerahan bantuan dari Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) kepada 15 orang fakir miskin sebesar Rp. 500.000/orang. Sedangkan dari Lembaga Pemberdayaan Perempuan Lanjut Usia (LPPLU) menyerahkan bingkisan kepada 6 orang Lanjut Usia, serta dari Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) menyerahkan bingkisan kain sarung kepada 5 orang anak yatim.

 Berikutnya lagi bantuan mesin jahit dari Dinas Sosial Kabupaten Tapanuli Selatan kepada 15 orang disabilitas yang sebelumnya telah dilakukan pembekalan pelatihan jahit-menjahit. Serta bantuan dari Bumdes Bersama Kecamatan Saipar Dolok Hole kepada 6 orang anak yatim yang diserahkan langsung oleh Bupati Tapanuli Selatan H. Syahrul M Pasaribu SH didampingi Wabup Tapsel,  Sekda Tapsel,  Ketua MUI,  Kakan Kemenag dan Anggota DPRD Tapsel.

Secara terpisah tokoh masyarakat Desa Sidap-dap Burhan Harahap mengucapkan terimakasih atas kunjungan Bupati Tapsel beserta rombongan yang telah datang mengunjungi desa tersebut, “ujarnya.

Sedangkan Bupati Tapanuli Selatan dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada seluruh warga Kecamatan Saipar Dolok Hole utamanya desa Sidap-dap yang sudah menjadi tuan rumah pada acara kunjungan tim safari ramadhan tahun ini.

Syahrul menyebutkan, di Tapsel selama ini sudah dilakoni yang namanya safari, bukan hanya safari ramadhan tetapi sudah dilakoni safari lainnya berupa safari isra, mikraj,  safari maulid nabi Muhammad, dan safari muharram disamping diadakannya pengajian rutin di seluruh kecamatan setiap bulannya yang sering saya hadiri, “ujarnya.

Dia juga menyebutkan setidaknya ada dua hal yang bisa menjadi added value (nilai tambah)  dari tujuan diadakannya kegiatan kunjungan keagamaan tersebut yakni untuk menambah pengetatahuan yang muara akhirnya bisa menambah keimanan dan ketakwaan serta meningkatkan silaturahmi dalam mewujudkan persatuan dan kesatuan,”jelasnya.

Menyinggung masalah pembangunan, Bupati Tapanuli Selatan dua periode pilihan rakyat tersebut menyebutkan masyarakat SDH sudah sepatutnya bersyukur karena warga SDH termasuk yang menikmati pembangunan utamanya infrastruktur jalan. Hal tersebut dapat dibuktikan dulunya waktu tempuh dari padangsidimpuan menuju Desa sidap-dap bisa memakan waktu 5 s/d 6 jam, akan tetapi sekarang ini cukup ditempuh dalam waktu 1,5 jam saja, “pungkasnya.

Sementara itu Tausiah agama yang disampaikan oleh Al Ustadz H. Hasanuddin Tanjung LC menyebutkan bahwa Membangun Tapsel harus bersama-sama seiring sejalan antara umara dengan ulama seperti yang dilakoni Bupati Tapsel saat ini agar pembangunan dapat terus berjalan dengan baik, “ujarnya..

Turut hadir,  Wakil Bupati Tapsel Ir. Aswin Efendi Siregar MM,  Wakil Ketua DPRD Tapsel  Naswardi Sihaloho,  Anggota DPRD Tapsel Sawal Pane dan Haris Yani Tambunan,  Sekda Tapsel Drs. Parulian Nasution MM, Para Asisten, Staf Ahli,  Kadis, Kabag,  Ketua MUI,  PKK Tapsel,  Ketua Darma Wanita Tapsel, Kakan Kemenag,  BKMT, LPPU,  KONI,  Baznas, Tokoh masyarakat  ,  Camat Saipar Dolok Hole Adil Makmur Pangaribuan S. Sos, Kepala Sekolah,  dan Kepala Desa se-kecamatan SDH. (Mahrizal)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 32 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Hutabargot Lombang dan Hutagodang Muda Dicanangkan Sebagai Desa Cantik 2024

18 September 2024 - 17:18

Pisah Sambut Kapolsek Siabu, Camat : Program Selama Ini Berjalan Dengan Baik

18 September 2024 - 16:20

Satlantas Polres Palas Bagikan 50 Paket Sembako Kepada Yatim Piatu dan Tukang Becak

18 September 2024 - 10:11

Polres Palas Melaksanakan Simulasi Sispamkot Pilkada Serentak 2024

18 September 2024 - 08:29

Pemko Padangsidimpuan Gelar Apel Netralitas ASN Menjelang Pilkada

17 September 2024 - 17:55

Majelis Maulid ‘Asyiqul Mustafa dan ARM Gelar Konvoi Rayakan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H

16 September 2024 - 14:39

Trending di Berita Daerah