Menu

Mode Gelap

Politik

Partai Garuda Serahkan Dukungan untuk ERAMAS


					Partai Garuda Serahkan Dukungan untuk ERAMAS Perbesar

Madinapos.com – Medan

Partai Garuda, Parpol baru yang sudah dipastikan menjadi salah satu peserta Pemilu 2019, mengarahkan dukungannya pada pasangan Edy Rahmayadi-Musa Rajekshah di Pilgubsu 2018.

“Kami meyakini ERAMAS yang bisa membangun Sumut sesuai dengan keinginan masyarakat Sumut, itu sesuai dengan visi misi partai kami,” kata Ketua DPW Partai Garuda Sumut, M Syafrin Pasaribu didampingi Sekretaris, Sabaruddin dan Wakil Ketua, Syahrizal saat bertemu dengan Musa Rajekshah, di Medan, Kamis (29/3/2018).

Syafrin mengatakan, “dukungan ke ERAMAS ini merupakan suara dari kader, anggota maupun simpatisan Partai Garuda, yang semuanya berharap Sumut kembali menjadi provinsi bermartabat dengan rakyat yang kuat” ungkapnya.

Wakil Ketua DPW Partai Garuda, Syahrizal, menambahkan untuk meresmikan dukungan ini, pihaknya akan menggelar rapat koordinasi daerah yang diikuti pengurus 33 kab/kota pada pertengahan April 2018.

“InsyaAllah, Ketua Umum DPP Partai Garuda akan hadir. Kami harap Pak Edy dan Bang Ijeck bisa hadir di sana,” tukasnya.

Menanggapi ini, Cawagubsu Musa Rajekshah terlihat terkesiap. Dia tak menyangka pimpinan Partai Garuda yang belum dikenalnya, berani memberikan dukungan pada ERAMAS.

“Bagi saya dan Pak Edy ini adalah kehormatan. Kami yakin dukungan tulus ini akan menggerakkan rakyat Sumut ke TPS nanti di 27 Juni 2018. Terima kasih sudah memilih kami,” katanya.

Ijeck, sapaan Musa Rajekshah, mengaku Partai Garuda dengan semangat Gerakan Perubahan Indonesia, akan mendapat simpatik masyarakat di Pemilu 2019.

“Jika diundang, saya dan Pak Edy akan berupaya hadir di Rakorda Partai Garuda. Titip salam kami untuk Bang Ahmad Ridha Sabana, Ketua Umum DPP Partai Garuda,” pungkasnya.(alqaf)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 31 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Dua Anggota DPRD Madina Hadiri Musrenbang Tingkat Kecamatan di Natal

24 Januari 2025 - 09:38

Kapan Paslon Terpilih Pilkada Madina 2024 Ditetapkan?

20 Desember 2024 - 11:24

Laporan Arsidin Batubara di DKPP soal KPU Madina Belum Memenuhi Syarat

16 Desember 2024 - 15:26

Anggota DPRD Madina Nasrul Hilmi Pilih Reses Perdananya di Tanah Leluhur Gunung Baringin

15 Desember 2024 - 15:21

Jeni Saputra SE Anggota DPRD Madina Reses I Tahun Sidang 2024 – 2025 di Sinunukan

14 Desember 2024 - 21:42

Reses Perdana, Anggota DPRD Madina Binsar Nasution Jemput Aspirasi Warga Desa Sinonoan

13 Desember 2024 - 18:09

Trending di Berita Daerah