Menu

Mode Gelap

Berita Daerah

Apresiasi Damkar, Anggota DPRD Dari Partai Nasdem Ini Tuai Pujian 


					Apresiasi Damkar, Anggota DPRD Dari Partai Nasdem Ini Tuai Pujian  Perbesar

Madinapos.com – Padangsidimpuan.

Aksi Spontan Politisi Partai Nasdem Timbul P Simanungkalit memberikan apresiasi kepada Dinas Pemadam Kebakaran yang telah mampu memadamkan api di RSUD Kota Padangsidimpuan, membuat para aktivis Kota Padangsidimpuan menyatakan salut dan siap mendukung segala langkah yang di ambilnya untuk menuntaskan berbagai kasus korupsi.

Salah satunya Udin Panggabean, Ketua Dpp Lsm Socpade kepada awak media ini jum’at (31/8/2018) mengaku bangga memiliki anggota legislatif seperti Timbul Simanungkalit yang sangat begitu kritis.

“Saya bangga melihat sifat kritis nya Timbul P Simanungkalit yang tak kenal lelah menyuarakan aspirasi rakyat, sengaja saya undang adinda kesini untuk menyatakan dukungan kepada beliau atas apresiasi yang diberikannya kepada pihak Dinas Kebakaran Kota Padangsidimpuan yang telah berhasil memadamkan api di RSUD Kota Padangsidimpuan kemaren”, tutur nya

Menurut nya pemberian apresiasi itu sangat pantas di terima oleh petugas pemadam kebakaran selain berhasil menyelamatkan Asset senilai 22 milyar, petugas Damkar juga telah menyelamatkan para pasien yang ada di RSUD tersebut

“Selain berhasil menyelamatkan asset pemko senilai 22 milyar, petugas damkar juga telah menyelamatkan para pasien yang berobat disitu, coba bayangkan bila api sempat membesar, bagaimana nasib orang-orang yang berobat disana”, tutur nya penuh tanya.

Masih Menurut nya insiden kebakaran RSUD yang terjadi pada hari kamis (30/8/2018) kemaren menuai tanda tanya, “Insiden itu sangat pantas di curigai dan malah sudah jadi bahan perbincangan masyarakat luas, karna insiden itu terjadi seminggu setelah Timbul  P Simanungkalit melaporkan Dugaan korupsi mega proyek di Kota Padangsidimpuan ke subdit III Tipikor Poldasu, jadi insiden itu kita duga sebagai upaya menghilangkan barang bukti”, tutup nya

Hal senada juga di lontarkan Samsul Harahap (Qebi) salah satu tokoh pemuda Padangsidimpuan ini juga mengaku dari awal salut melihat terobosan seorang Timbul P Simanungkalit,”Kapan dan dimana pun saya siap mendukung pergerakan beliau dalam menyuarakan aspirasi rakyat dan penuntasan kasus korupsi”, tutupnya dengan nada semangat. (Ucok Siregar)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 25 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Pj. Walikota Padangsidimpuan Hadiri Sidang Paripurna Dalam Rangka HUT Ke – 76 Provinsi Sumut

19 April 2024 - 09:09

Bupati Tapsel Dolly Pasaribu Lakukan Kunjungan Ke Beberapa OPD

19 April 2024 - 08:37

Atika Azmi Wakili Indonesia di Forum Internasional Economic Development and The Environment For ASEAN Municipal Leaders

18 April 2024 - 22:08

Jalin Silaturahim Pasca Lebaran, Pemerintah Kecamatan Bukit Malintang Gelar Halal Bi Halal

18 April 2024 - 18:56

Camat Siabu Hadiri Penyerahan BLT – DD T.A 2024 Kepada 46 KPM di Desa Lumban Pinasa

18 April 2024 - 17:56

Usai Cuti Lebaran, Bupati Tapsel Pimpin Apel Gabungan

18 April 2024 - 10:08

Trending di Berita Daerah